yakitori
yakitori

Resep Yakitori, Sate Ayam Jepang yang Gurih dan Juicy ala Irotikay!

Posted on

Yakitori atau daging yang dibakar merupakan sate khas dari Jepang yang umumnya menggunakan daging ayam. Potongan daging ayam yang dipotong kecil untuk ukuran sekali gigit, ditusuk dengan tusukan bambu, lalu dibakar dengan api arang atau gas.

Satu tusuk Yakitori umumnya hanya berisi satu jenis bagian ayam, misalnya satu tusuk Yakitori yang terdiri dari 3 sampai 5 potongan daging ayam tidak dicampur dengan potongan hati atau jantung. Sebagai variasi, ada juga Yakitoriya yang mencampur potongan besar daun bawang dan jamur shitake kedalam tusukan Yakitori.

Terdapat Yakitori yang tidak berbumbu dan tidak bersaus, hanya dimakan dengan taburan garam. Namun pada umumnya, Yakitori yang sudah dibakar dicelupkan ke dalam saus tare yang terbuat dari kecap asin, mirin, arak, dan gula sehingga Yakitori mempunyai rasa manis-manis asin. Namun pada resep kali ini, mimin akan berbagai resep yakitori halal namun mirip seperti aslinya. Penasaran gimana cara buatnya? yuk langsung saja disimak langkah-langkah berikut ini!

Bahan Saus Tare :

  •  6 gr atau 1,5 ruas jari  jahe, digeprek
  • 5 sdm soy sauce/ kecap asin khas jepang
  • 1 siung bawang putih, digeprek
  • 1/2 buah lemon, diperas
  • 60 gr atau 2 buah gula merah
  •  1/2 sdm + air 150ml  maizena, dilarutkan
  • 1/2 sdt lada putih
  • 1 sdt  atau 5 ml minyak wijen
  •  6 sdm kecap manis

Bahan Negima (sate ayam paha+bawang daun) 8 porsi :

  • Fillet paha ayam 500gr
  • Lemon 1/2 buah
  • Bawang daun

Kawa (Sate Kulit) 8 porsi :

  • Kulit ayam 500gr
  • Lemon 1/2 buah
  • Daun jeruk 3 pasang

Cara membuat  Negima :

  1. Siapkan panci, masukan bahan saus tare,  panaskan sambil diaduk hingga mendidih, matikan api.
  2. Siapkan fillet paha ayam yang telah dicuci, potong kotak kotak jangan terlalu tebal agar matang hingga kedalam dan jangan terlalu tipis agar tidak kering saat dibakar, beri perasan lemon, diamkan selama 10 menit lalu bilas. Marinasi dengan 3 sdm saus tare sekitar 5 menit
  3. Cuci bawang daun lalu ambil bagian batangnya saja, potong sekitar 2,5 cm.
  4. Siapkan tusukan sate yang telah direndam, tusuk bawang daun dan fillet paha berselingan dimulai dari bawang daun dibagian bawah, kemudian fillet paha, bawang daun kembali, fillet paha, bawang daun dan terakhir fillet paha sehingga dalam 1 tusuk terdiri dari 3 bawang daun dan 3 fillet paha(sesuaikan dengan selera).

Cara Membuat Kawa :

  1. Siapkan kulit ayam, cuci hingga bersih, beri perasan lemon, diamkan selama 10 menit lalu rebus dengan air dan masukan daun jeruk. Masak selama 15 menit. Angkat lalu tiriskan.
  2. Iris kulit ayam memanjang, marinasi dengan 3 sdm saus tare sekitar 5 menit lalu tusuk dengan ukuran sesuai selera.

Pembakaran :

  1. Siapkan griller(jika tidak ada bisa menggunakan teflon), panaskan suhu lalu bakar sate negima dan kawa hingga setengah matang lalu olesi dengan saus tare, bakar hingga matang merata.
  2. Sate negima dan kawa siap disajikan dengan cocolan saus sambal, mushroom sauce,dll. Selamat mencoba!

Bagaimana foodizen? mudah bukan cara membuatnya! Yuk sharing pengalaman memasak kamu setelah mencoba resep ini, kamu juga bisa berbagi saran dan masukan dikolom komentar ya! mau bongkar resep apa lagi nih? komen dibawah ya!

Lihat juga: Bongkar Resep Sate Maranggi ala Hj Yetty Purwakarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *