opor ayam kuning
opor ayam kuning

Resep Opor Ayam Kuning, Menu Sajian Spesial Lebaran!

Posted on

Sajian opor ayam menjadi salah satu menu masakan yang selalu ada hingga saat ini, tak heran sebab cita rasanya yang gurih manis dan creamy menjadikan makanan ini menjadi makanan favorit masyarakat Indonesia khususnya di hari raya Iedul Fitri maupun Iedul Adha. Kamu juga bisa membuatnya sendiri dirumah. Berikut resep opor ayam spesial ayam kampung.

Jumlah Porsi : 8 porsi

Bahan Marinasi Ayam :

  1. Ayam Kampung 2 ekor (8 potong) *ayam bisa menggunakan pejantan maupun broiler
  2. Garam 1 sdm
  3. Jeruk Nipis 1 buah

Bumbu Halus :

  1. Bawang Putih 10 siung atau 45 gr
  2. Bawang Merah 8 siung atau 45 gr
  3. Kunyit 1 ruas atau 4 gr
  4. Kemiri Sangrai 5 butir
  5. Ketumbar sangrai 1 sdt

Bahan Lainnya :

  1. Serai 3 batang atau 35 gr (digeprek)
  2. Daun Salam 3 lembar
  3. Lengkuas 2 ruas atau 30 gr (iris, geprek)
  4. Jahe 1 ruas atau 6 gr (iris, geprek)
  5. Daun Jeruk 3 lembar
  6. Garam 1 sdm
  7. Penyedap Rasa Ayam 1,5 sdm
  8. Gula 1 sdm
  9. Merica 2 gr
  10. Air 3 L
  11. Santan Kelapa 265 ml

Pelengkap :

  1. Bawang Goreng

Cara Membuat :

  1. Cuci Ayam lalu beri perasan jeruk nipis, diamkan selama 10 menit lalu bilas. Setelah itu marinasi dengan garam selama 15 menit.
  2. Blender bumbu halus dengan sedikit air lalu tumis beserta serai, daun salam, lengkuas, jahe dan daun jeruk hingga air menyurut dan harum.
  3. Masukan Ayam kedalam bumbu lalu masak hingga kecoklatan.
  4. Tambahkan garam, penyedap rasa ayam, gula, merica serta 1,5 L air. Masak hingga ayam empuk atau sekitar 40 menit.
  5. Setelah ayam empuk, tambahkan 1,5 L air dan santan, masak sesaat.
  6. Opor ayam siap disajikan! Beri taburan bawang goreng untuk cita rasa yang lebih nikmat.

Yuk sharing pengalaman memasak kamu setelah mencoba resep ini, kamu juga bisa berbagi saran dan masukan dikolom komentar ya! mau bongkar resep apa lagi nih? komen dibawah ya!

Lihat juga: Sejarah Ketupat Sayur Hidangan Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *